PANTAI SENGGIGI LOMBOK BARAT



Pantai Senggigi adalah tempat pariwisata yang terkenal di Lombok. Untuk masuk ke pantai ini kita tidak dipungut
biaya apapun, cukup membayar biaya parkir kendaraan saja kita sudah dapat menikmati indahnya
pantai senggigi. Pantai senggigi sebaiknya dikunjungi pada sore hari. Karena pantai ini menghadap
ke barat, kita akan dapat melihat sun set dengan sempurna. Bila cuaca sedang cerah dan tidak
berawan kita juga dapat melihat gunung agung diBali dengan jelas.
Letak : 12 kilometer dari sebelah barat laut ibu kota NTB, Mataram
25 km dari kota Mataram. Dapat ditempuh dalam waktu 20-30 menit menggunakan kendaraan bermotor.
Fasilitas :
1. Tempat Menginap :
Hotel berbintang, resor, hotel melati, pemondokan. Beberapa tempat menginap yang dapat dijadikan alternative adalah Holiday Inn, the Oberoi, Sheraton Senggigi, Melati Dua Cottage, Pool Villa Club, Panorama Cottage, dan lain-lain. Salah satunya adalah The Qunci Private Villas. Di vila berkelas internasional ini, Anda seolah mendapat pelayananan layaknya seorang raja. Semua fasilitas di tempat ini serba pribadi seperti kamar dan kolam renang pribadi, perpustakaan, hingga koki yang hanya disediakan untuk melayani pesanan Anda.
2. Tempat Bersantap
Di sepanjang pinggir pantai, berjejer restoran-restoran yang menyediakan berbagai jenis hidangan khas Lombok dan jenis hidangan lainnya. Selama berada di Lombok, jangan lupa untuk mencicipi Ayam Taliwang dan Plecing Kangkung.
3. Di Pantai Senggigi
Terdapat olahraga yang memacu adrenalin, tersedia di Air and Water Sports and Cafe.
Harga : Rp 200.000 setiap 15 menit. Kano seharga Rp 10 ribu per jam untuk menyusuri Pantai Senggigi.
Olahraga lain : parasailing, snorkeling, serta banana boat
Sewa ban karet antara 1000-3000 rupiah. Kano dapat disewa
antara 5000-10000 rupiah, sedangkan peralatan snorkling bisa diperoleh mulai dari 25000 rupiah.
Biaya sewa tersebut untuk pemakaian selama 1 jam.

Para wisatawan dapat menjumpai Batu Bolong (pura yang dibangun di atas karang)
4. Buah Tangan
Terdapat toko cinderamata yang menawarkan barang-barang kerajinan khas Lombok seperti lukisan, kerajinan tangan, kain tenun Lombok, perhiasan mutiara dan lain-lain.

Dunia Sihir Harry Potter Resmi Dibuka


RIBUAN orang pada Jumat (18/6), antre selama beberapa jam untuk masuk ke dalam Dunia Sihir Harry Potter di Universal Orlando. Pada hari pembukaan tersebut hadir pula Daniel Radcliffe, pemeran Harry Potter dan beberapa bintang film lainnya.

Juru bicara Universal Orlando Tom Schroder, seperti yang dikutip AP, tidak mengungkapkan angka pasti pengunjung yang datang, tapi ia mengatakan 5.000 orang sudah menunggu bahkan sebelum taman dibuka.

Dunia Sihir seluas 20 hektare ini berhasil memvisualisasikan cerita yang ada di dalam buku cerita ke dalam bentuk nyata yang terperinci seperti desa Hogsmeade, Sekolah Hogwarts dan kereta uap Hogwarts Express.

''Apa yang telah dilakukan Universal Orlando benar-benar fantastis. Kita semua sangat bersyukur bahwa bagian berikutnya dari warisan Harry Potter telah dibuat dengan baik,'' kata Radcliffe pada upacara pembukaan.

Selain Radcliffe, acara pembukaan juga dihadiri oleh Warwick Davis (yang berperan sebagai Filius Flitwick), Bonnie Wright (Ginny Weasley), Matthew Lewis (Neville Longbottom), Tom Felton (Draco Malfoy), James dan Oliver Phelps (Fred dan George Weasley), Rupert Grint (Ron Weasley) dan Michael Gambon (Albus Dumbledore).

Tiket masuk ke Dunia Sihir sudah termasuk Islands of Adventure. Jika memesan secara Online, untuk orang dewasa dikenakan biaya US$79 (sekitar Rp725 ribu) dan anak-anak usia 3-9 tahun US$69 (sekitar Rp633 ribu).

Bila membeli tiket di pintu masuk harganya US$10 lebih tinggi sedangkan untuk mengetahui biaya paket menginap bisa mengakses situs universalorlando.com.

Sampai tanggal 14 Agustus, Islands of Adventure buka setiap hari mulai pukul 9.00-22.00 waktu setempat.(*/X-12)

Syuting Harry Potter Berakhir


Film 'Harry Potter' akan memasuki sekuel terakhir. Para pemeran film tersebut seperti Daniel Radcliffe dan Emma Watson merasa sedih karena harus berpisah dengan film yang telah membesarkan nama mereka di dunia akting. Daniel Radcliffe mengaku dia tak kuasa menahan air matanya.
"Setiap orang merasa bersedih. Itu sangat-sangat menyedihkan. Kita menangis cukup lama," kata Daniel seperti dikutip dari Showbizspy, baru-baru ini.

Tangisan itu terjadi pada saat syuting terakhir film tersebut pada awal bulan ini. Aktor asal Inggris itu menggambarkan suasana sedih yang terjadi saat di lokasi syuting. Semua orang yang terlibat dalam film yang meraih sukses tersebut tak bisa menyembunyikan perasaannya.

"Ini adalah perasaan yang benar-benar aneh," ucapnya.

Daniel menuturkan film tersebut memiliki arti tersendiri untuknya. Dia merasa sudah menyatu dengan film itu. Sulit bagi Daniel untuk berpisah dengan peran yang selama ini identik dengannya itu.

"Segalanya tentang film ini sudah menjadi bagian dalam hidupku," ucapnya.

Meski demikian, Daniel merasa lega karena pada akhirnya film ini bisa selesai dan berakhir. Dia berharap setelah film ini, dirinya bisa mendapatkan peran yang lebih menantang lagi.

'Saya berharap bisa menemukan pekerjaan lagi setelah ini," ujarnya.

deco


Deco (Gelandang Serang/Chelsea)

Deco merupakan salah satu pemain yang pernah merasakan meraih Liga Champions Eropa dua kali dengan dua klub berlainan. Yakni, 2004 dengan Porto dan 2006 bersama Barcelona. Deco lahir di Brasil dan sempat mau bergabung dengan timnas Brasil. Namun akhirnya dia memilih Portugal. Meski ia sempat “dimusuhi” para legenda sepakbola Portugal seperti Luis Figo dan Rui Costa, namun ia memperlihatkan dedikasi untuk negaranya.

Bergabung bersama Benfica sejak usia 19 tahun, ia memilih hengkang ke Porto bersama Jose Mourinho utnuk merebut Liga Champions. Setelah itu bergabung bersama Barcelola dan bertemu lagi Mourinho di Chelsea.

Meki badannya relatif kecil, namun visi permainan dan kemampuan mendistribusikan bol ke rekannya membuat Deco diandalkan pelatih timnas Portugal. Ia resmi menjadi warga negara Portugal pada 2002 dan mengawali debut ketika mengalahkan Brasil 2-1. Kini ia sudah mengenakan 70 kali kostum timnas Portugal. Ia berencana mundur dari timnas setelah Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan.